www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Prakiraan Cuaca Riau 26 April 2025: Pagi Hujan Meluas, Dini Hari Waspada Hujan Lebat dan Petir
 
Smartfren Catat Lonjakan Trafik Internet Tertinggi Selama Nataru 2025
Kamis, 09 Januari 2025 - 23:04:46 WIB

JAKARTA – Selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Smartfren melaporkan peningkatan signifikan pada traffic internet, terutama di kota-kota tujuan wisata utama di Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Tengah (Jateng).

Bandung, Yogyakarta, dan Semarang mencatat lonjakan akses tertinggi, didorong oleh mobilitas masyarakat yang meningkat ke kota-kota tersebut selama liburan.

Peningkatan tertinggi terjadi di Bandung dengan kenaikan traffic sebesar 14% dibandingkan hari biasa. Kota Semarang menyusul dengan peningkatan 13%, dan Yogyakarta mencatat kenaikan sebesar 12%. Lonjakan ini selaras dengan prediksi dan persiapan Smartfren untuk menjaga kualitas layanan tetap optimal selama periode sibuk tersebut.

Agus Rohmat, VP Network Operations Smartfren, menyatakan bahwa pihaknya terus berkomitmen memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan.

"Kami secara rutin melakukan optimasi, pembaruan, dan peningkatan kapasitas jaringan. Hal ini memastikan seluruh pelanggan menikmati pengalaman digital yang nyaman selama momen Nataru 2025," ujarnya.

Selain faktor mobilitas masyarakat, peningkatan penggunaan internet juga didorong oleh tingginya minat terhadap aplikasi digital, terutama media sosial seperti Instagram, TikTok, dan Facebook, serta aplikasi pesan instan seperti WhatsApp. Secara nasional, rata-rata kenaikan akses internet Smartfren mencapai 9% dibandingkan hari biasa.

Untuk mengantisipasi lonjakan traffic ini, Smartfren telah melakukan berbagai langkah strategis, termasuk meningkatkan kapasitas jaringan di wilayah-wilayah prioritas. Teknologi terkini seperti Artificial Intelligence (AI) juga mulai diimplementasikan untuk menghadirkan jaringan yang lebih efisien dalam konsumsi daya, namun tetap memberikan kualitas terbaik bagi pengguna.

Sebagai solusi bagi pelanggan yang membutuhkan akses internet tanpa batas, Smartfren menawarkan produk unggulan Unlimited Suka-Suka. Paket ini memungkinkan pengguna untuk menikmati internet 4G tanpa khawatir dengan berbagai pilihan yang fleksibel sesuai kebutuhan. Harga mulai dari Rp9.000-an dengan batas pemakaian wajar (FUP) hingga 5GB per hari, serta masa berlaku yang bervariasi dari 1 hingga 30 hari.

Informasi lebih lanjut tentang produk dan layanan Smartfren dapat diakses melalui situs resmi www.smartfren.com atau akun Instagram resmi @smartfrenworld. (rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi hujan. (Foto: int)Prakiraan Cuaca Riau 26 April 2025: Pagi Hujan Meluas, Dini Hari Waspada Hujan Lebat dan Petir
Ilustrasi zodiak. (Foto: int)Ramalan Zodiak Hari ini: Capricorn Raih Peluang, Taurus Utarakan Ide, Gemini Selektif Saran
Anggota Komisi II DPRD Pekanbaru, Rizky Bagus Oka.Kinerja Tirta Siak Disorot, DPRD Minta Peningkatan Layanan dan Fokus ke Dunia Usaha
  Ilustrasi hujan.Prakiraan Cuaca Riau 26 April 2025: Pagi Hujan Meluas, Dini Hari Waspada Hujan Lebat dan Petir
ilustrasi.APBD Riau 2024 Disesuaikan, Fokus ke Program Prioritas Masyarakat
Final Copa del Rey 2024/2025.Final Copa del Rey 2024/2025 Sajikan El Clasico: Barcelona vs Real Madrid
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved