www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Disuguhkan Talkshow dan Fun Game, Kontingen Jambore Makin Paham Ancaman Karhutla Riau
 
Korporasi Holding MIND ID Mulai Masuk Ekosistem Pasar Fisik Emas Digital di ICDX
Selasa, 25 Maret 2025 - 18:01:09 WIB

JAKARTA - Indonesia Commodity & Derivative Exchange (ICDX) atau Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (BKSI) merilis masuknya PT Antam Tbk sebagai anggota bursa di ekosistem pasar fisik emas digital. Korporasi yang merupakan bagian dari Holding Mining Industry Indonesia (MIND ID) ini resmi menjadi anggota bursa ICDX sebagai pedagang di pasar fisik emas digital.

Dalam kaitan perdagangan pasar fisik emas digital ini, pada 18 Maret 2025 PT Antam Tbk telah merilis aplikasi mobile yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk bertransaksi emas digital.

PT Antam Tbk juga menyampaikan bahwa platform Antam Logam Mulia untuk transaksi emas digital ini diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) dan terdaftar di Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX).

Fajar Wibhiyadi, Direktur Utama ICDX mengatakan, masuknya PT Antam Tbk sebagai pedagang dalam ekosistem pasar fisik emas digital ini tentunya menjadi satu angin segar dalam ekosistem ini.

"Bagi kami, ini merupakan sebuah kepercayaan yang besar dari pasar khususnya korporasi BUMN terkait pasar fisik emas digital yang ada di ICDX," sebutnya.

Perdagangan emas fisik secara digital di Indonesia diproyeksikan ke depan akan terus berkembang. Sebagai komoditas yang dinilai aman untuk investasi jangka panjang, trend menunjukkan bahwa komoditas emas tetap memiliki daya tarik bagi masyarakat.

"Yang menjadi penting adalah bagaimana tata kelola, mekanisme perdagangan serta aspek perlindungan masyarakat menjadi perhatian serius para pemangku kepentingan. Untuk itu perlu sinergi dan kolaborasi antar semua pemangku kepentingan, untuk menjadikan perdagangan emas secara digital ini dapat terus mendapatkan kepercayaan masyarakat," ungkap Fajar Wibhiyadi.

Sementara itu, Tirta Karma Senjaya, Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mengatakan, bergabungnya PT Antam Tbk, salah satu key player industri emas nasional ke industri pasar fisik emas secara digital tentunya akan memberikan nilai positif melalui sumbangan pengalaman. Wawasan dan nilai kepercayaan bagi industri ini ke depan.

"Harapan kami, PT Antam Tbk dapat berkontribusi pada percepatan upaya literasi dan edukasi Perdagangan Fisik Emas secara Digital di bawah pengawasan Bappebti. Penguatan literasi memegang peranan penting dalam meningkatkan pemahaman masyarakat terkait perdagangan emas. Tentu hal ini menjadi tanggung jawab kita bersama untuk menguatkan perlindungan masyarakat sehingga masyarakat dapat terhindar dari segala risiko yang tidak diinginkan," sebutnya.

Kegiatan perdagangan pasar fisik emas digital di ICDX mendapatkan ijin pada tahun 2021, dan perdagangan dimulai pada tahun 2022. Dalam ekosistem ini yang berperan sebagai Lembaga kliring yang dalam hal ini terkait penjaminan dan penyelesaian transaksi adalah Indonesia Clearing House.

Sementara yang berperan sebagai Lembaga depository atau Lembaga penyimpan emas fisiknya, dalam hal ini dijalankan oleh ICDX Logistik Berikat (ILB) bekerjasama dengan PT Pegadaian.

Mengacu pada Peraturan Bappebti Nomor 4 tahun 2019, Pasar Fisik Emas Digital di Bursa Berjangka, yang selanjutnya disebut Pasar Fisik Emas Digital adalah pasar fisik emas teroganisir yang dilaksanakan menggunakan sarana elektronik yang difasilitasi oleh Bursa Berjangka atau sarana elektronik yang dimiliki oleh Pedagang Fisik Emas Digital untuk jual atau beli Emas yang catatan kepemilikan emasnya dilakukan secara digital (elektronis).

Sebagai catatan, transaksi pasar fisik emas digital di ICDX, sepanjang tahun 2024 tercatat transaksi sebanyak 23.315.330 gram dengan Notional Value sebesar Rp 26.792 triliun. (rilis)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pemprov Riau menggelar Jambore Karhutla 2025 di Tahura Sultan Syarif Hasim, Siak (foto/yuni)Disuguhkan Talkshow dan Fun Game, Kontingen Jambore Makin Paham Ancaman Karhutla Riau
Menhut Raja Juli apresiasi Pemprov Riau menyelenggarakan Jambore Karhutla 2025 (foto/yuni)Jambore Karhutla 2025, Menhut Raja Juli Apresiasi Pemprov Riau
Menteri Nusron tegaskan penyelesaian HGU dan pemetaan tanah jadi prioritas di Riau (foto/ist)Bina Jajaran Kanwil BPN Riau, Menteri Nusron Tegaskan Penyelesaian HGU dan Pemetaan Tanah Jadi Prioritas
  Honda Premium Matic Day hadir di Mal SKA Pekanbaru (foto/ist)Honda Premium Matic Day Hadir di Mal SKA Pekanbaru, Tawarkan Promo Spesial dan Cicilan Ringan
Gubri Abdul Wahid tancap gas perbaiki jalan dan jembatan rusak di Riau (foto/ist)Gubri Tancap Gas Perbaiki Jalan dan Jembatan Rusak, Masyarakat Apresiasi Langkah Cepat
RAM sawit ilegal di Setiang kembali beroperasi, padahal masih disegel (foto/ultra)Dalam Kondisi Disegel, RAM Sawit Ilegal di Setiang Kembali Beroperasi
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved