www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Antisipasi Karhutla, Operasi Modifikasi Cuaca di Riau Dimulai Awal Mei
 
Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma Riau Naik, Tembus Rp3.741 Per Kilogram
Selasa, 25 Maret 2025 - 12:03:38 WIB

PEKANBARU - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit kemitraan plasma di Provinsi Riau mengalami kenaikan, mencapai Rp3.741,93 per kilogram untuk periode 26 Maret - 15 April 2025. Kenaikan tertinggi terjadi pada kelompok umur 9 tahun.

Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan (Disbun) Riau, Defris Hatmaja, menjelaskan bahwa kenaikan harga ini dipengaruhi oleh naiknya harga Crude Palm Oil (CPO) dan kernel.

"Sehingga harga pembelian TBS petani naik menjadi Rp3.741,93/Kg dengan harga cangkang sebesar Rp21,32/Kg," katanya.

Pada periode ini indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan kedepan yaitu 92,09%, harga penjualan CPO minggu ini naik sebesar Rp13,66 dan kernel minggu ini naik sebesar Rp450,35 dari minggu lalu.

Ada beberapa PKS yang tidak melakukan penjualan, berdasarkan Permentan nomor 01 tahun 2018 pasal 8 maka harga CPO dan kernel yang digunakan adalah harga rata-rata tim, apabila terkena validasi 2 maka digunakan harga rata-rata KPBN.

"Harga rata-rata CPO KPBN periode ini adalah Rp15.064,00 dan harga kernel KPBN periode ini sebesar Rp13.275,00," katanya.

Kenaikan harga minggu ini lebih disebabkan karena faktor naiknya harga CPO dan kernel. Membaiknya tata kelola penetapan harga ini merupakan upaya yang serius dari seluruh stakeholder yang didukung oleh Pemerintah Provinsi Riau dan Kejaksaan Tinggi Riau.

"Komitmen bersama ini pada akhirnya tentu akan berimbas pada peningkatan pendapatan petani yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat," katanya.

Berikut Harga TBS kelapa sawit kemitraan plasma Provinsi Riau No. 26 Maret - 15 April 2025:
Umur 3 Th (Rp 2.885,42);
Umur 4 Th (Rp 3.269,98);
Umur 5 Th (Rp 3.465,28);
Umur 6 Th (Rp 3.616,01);
Umur 7 Th (Rp 3.693,91);
Umur 8 Th (Rp 3.737,51);
Umur 9 Th (Rp 3.741,93);
Umur 10-20 Th (Rp 3.722,01);
Umur 21 Th (Rp 3.663,71);
Umur 22 Th (Rp 3.607,87);
Umur 23 Th (Rp 3.548,18);
Umur 24 Th (Rp 3.482,78);
Umur 25 Th (Rp 3.409,22);

Penulis: Sri Wahyuni
Editor: M Iqbal



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto (foto/yuni)Antisipasi Karhutla, Operasi Modifikasi Cuaca di Riau Dimulai Awal Mei
Shumaini, owner Agen BRILink Pangkas A6 di Desa Sei Banyak Ikan, Kecamatan Kelayang (foto/ist)Niat Bantu Orang, Kini IRT Ini Cuan Tiap Bulan Jadi Agen BRILink
PHR mengimbau masyarakat di sekitar wilayah operasinya di Zona Rokan. (Foto: Istimewa)PHR Imbau Masyarakat Riau Jauhi Area Obvitnas Demi Keselamatan dan Keamanan Operasi Migas
  Anggota DPRD Pelalawan dan Forkomcam Langgam mengapresiasi Polres Pelalawan dan Polsek Langgam atas kinerja mengungkap kasus narkoba di wilayah Langgam. (Foto: Andy Indrayanto)DPRD Pelalawan Apresiasi Kinerja Polres Ungkap Kasus Narkoba di Langgam, Termasuk TK Pembina
Wamenaker Immanuel Ebenezer sidak Sanel Tour and Travel Pekanbaru yang diduga tahan ijazah mantan karyawan (foto/kompas)Perusahaan Membantah, Wamenaker Bawa Kasus Penahanan Ijazah di Pekanbaru ke Polisi
Ribuan massa di jalan Panglima Gimbam, depan Islamic Center berkumpul dan bergerak ke kantor KPU Siak dan Bawaslu Siak, Senin (28/4/2025). 
Ribuan Warga Siak Geruduk KPU dan Bawaslu, Tuntut Penyelesaian Kisruh Pilkada
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved