www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Taman Labuai Citywalk Pekanbaru Segera Dibuka, Fokus Produk Khas UMKM Lokal
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Penutupan Jembatan Sei Rokan Picu Kerusakan, Pemprov Riau Tangani Jalan Mahato-Manggala
Minggu, 25 Mei 2025 - 20:04:54 WIB
Perbaikan Jalan Mahato-Manggala. (Foto: Media Center Riau.
Perbaikan Jalan Mahato-Manggala. (Foto: Media Center Riau.

Baca juga:

PEKANBARU – Penutupan Jembatan Sei Rokan di Kecamatan Ujung Batu, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), telah berdampak signifikan pada peningkatan mobilitas kendaraan berat di jalan alternatif menuju Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).

Jalur alternatif Mahato-Manggala kini menjadi tumpuan utama, mengakibatkan kerusakan pada ruas jalan provinsi tersebut.

Sejak 2 Mei 2025, seluruh aktivitas kendaraan roda dua, roda empat, hingga truk di Jembatan Sungai Rokan Kiri yang berada di ruas jalan provinsi Tandun-Pasir Pangaraian telah ditutup total.

Akibatnya, kendaraan berat yang ingin menuju arah Rohil terpaksa menggunakan jalur alternatif Dalu-dalu (Rohul) menuju Mahato-Manggala (Rohil). Lonjakan volume lalu lintas ini menjadi perhatian serius bagi pemerintah provinsi.

"Dampak penutupan Jembatan Sei Rokan, Ujung Batu, Rohul, berdampak adanya peningkatan lalu lintas kendaraan berat di jalan Mahato-Manggala," kata Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jalan dan Jembatan Wilayah II, Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Riau, Ardi Irfandi, pada Minggu (25/5/2025).

Ardi menjelaskan, peningkatan kendaraan berat seperti truk yang melintasi Jalan Mahato-Manggala mencapai lebih dari 1.000 kendaraan setiap harinya. Kondisi ini sangat rentan menyebabkan kerusakan parah pada jalan provinsi tersebut.

"Sekarang rata-rata 1.000 kendaraan berat lewat jalan Mahato-Manggala, dan kebanyakan itu truk Over Dimension Over Loading (ODOL). Sehingga ini rawan terhadap kerusakan jalan dan kemacetan," sebutnya.

Merespons kondisi tersebut, Ardi melanjutkan, sebagai langkah antisipasi, pihaknya dari UPT Jalan dan Jembatan Wilayah II telah mensiagakan alat berat dan material yang diperlukan. Ini bertujuan untuk menjaga fungsionalitas jalan tetap optimal.

"Karena memang kendaraan yang lewat di Jalan Mahato-Manggala muatannya itu tidak standar. Jadi dari panjang jalan sepanjang 80 km, terdapat 25 km mengalami kerusakan ringan hingga berat," tambahnya.

Penanganan kerusakan jalan ini dilakukan secara sigap. "Sehingga ketika ada jalan yang rusak langsung kita tangani dan perbaiki, agar jalan tetap fungsional sebagaimana mestinya untuk mendukung arus mobilitas orang dan barang," tutup Ardi Irfandi dilansir dari Media Center Riau. (*)

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Zulhelmi. (Foto: Pekanbaru.go.id)Taman Labuai Citywalk Pekanbaru Segera Dibuka, Fokus Produk Khas UMKM Lokal
Perbaikan Jalan Mahato-Manggala. (Foto: Media Center Riau.Penutupan Jembatan Sei Rokan Picu Kerusakan, Pemprov Riau Tangani Jalan Mahato-Manggala
KAGAMA UIR dan Mata Garuda Riau sukses menyelenggarakan sosialisasi Beasiswa LPDP 2025. (Foto: Sri Wahyuni)Dorong Akses Pendidikan Tinggi, KAGAMA UIR dan Mata Garuda Riau Berkolaborasi
Wan Muhammad Hasyim resmi mendaftar sebagai bakal calon Ketua Umum IKA Unri. (Foto: Istimewa)Suhu Wan Resmi Daftar Bakal Calon Ketum IKA Unri 2025-2029, Berpeluang Aklamasi
Ruas jalan yang akan dilaksanakan pembangunan, terlihat petugas melakukan
pengecekan lokasi awal sebelum pelaksanaanDonasi Jalan Rusak Pulau Merbau: Ketika Aksi Pramuka dan Program Pemerintah Bertemu
  Marco Bezzecchi membawa Aprilia menang di MotoGP Inggris. (Foto: Getty Images/Eric Alonso/Detik.com)Aprilia Raih Kemenangan Perdana Musim Ini Lewat Bezzecchi di Silverstone
XLSMART menyalurkan bantuan sosial di Cirebon. (Foto: Istimewa)XLSMART Salurkan Bantuan Sosial ke Yayasan Budhi Asih Cirebon, Perkuat Budaya Perusahaan Humanis dan Digital
Ilustrasi. (Foto: int)APBD Riau Surplus Rp139,43 Miliar per April 2025, Meski Transfer Pusat Menurun
Mill Operations Support Director RAPP Suhdi Yaqub, memantau kegiatan Donor KDD ke-71 di Hotel Unigraha, Pangkalan Kerinci, Sabtu (25/5/2025). (Foto: Istimewa)KDD RAPP Gelar Donor Darah Massal ke-71, Kumpulkan 1.229 Kantong Darah
Polres Pelalawan melakukan patroli Blue Light di Kota Pangkalan Kerinci. (Foto: Andy Indrayanto)Kapolres Pelalawan Pimpin Patroli Blue Light, Jaga Kamtibmas Malam Hari
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Konsolidasi Kesiapsiagaan Personel dan Peralatan Pengendalian Kebakaran Hutan di Riau dan Sumbar
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved