www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pekanbaru Jadi Pelopor Pertama Sistem Karier ASN Berbasis Talenta di Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Gerakan Subuh Berjamaah Jadi Strategi Pemkab Pelalawan Bentuk ASN Berkarakter
Rabu, 21 Januari 2026 - 11:36:08 WIB
Wabup Pelalawan, Husni Thamri bersama masyarakat saat GSSB di Masjid Ar Raudhoh, Pangkalan Kerinci.(foto: andi/halloriau.com)
Wabup Pelalawan, Husni Thamri bersama masyarakat saat GSSB di Masjid Ar Raudhoh, Pangkalan Kerinci.(foto: andi/halloriau.com)

PELALAWAN - Pemkab Pelalawan mendorong penguatan karakter Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui pendekatan spiritual.

Upaya tersebut diwujudkan lewat Gerakan Subuh Berjamaah (GSSB) yang diikuti Wakil Bupati Pelalawan, Husni Tamrin bersama ASN dan masyarakat di Masjid Ar Raudhoh, Pangkalan Kerinci, Rabu (21/1/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Wabup Husni menegaskan, pembangunan sumber daya manusia di lingkungan birokrasi tidak hanya bertumpu pada profesionalisme kerja, tetapi juga harus dibarengi dengan fondasi keimanan dan ketakwaan yang kuat.

“Hari ini kita memulai dengan membiasakan diri melaksanakan salat berjamaah bersama. Saya mengajak seluruh ASN agar menjadikan salat Subuh berjamaah sebagai kebiasaan," ucap Wabup.

"Mudah-mudahan ini menjadi awal yang baik dan dapat terus kita laksanakan secara konsisten,” tambahnya.

Menurutnya, kebiasaan salat berjamaah, khususnya pada waktu Subuh, memiliki nilai strategis dalam membentuk disiplin, tanggung jawab, serta integritas ASN sebagai pelayan masyarakat.

Ia menilai, keteladanan aparatur pemerintah berawal dari kedisiplinan pribadi, termasuk dalam urusan ibadah.

Wabup Husni juga menekankan bahwa ASN memiliki peran ganda, tidak hanya sebagai pelaksana kebijakan publik, tetapi juga sebagai contoh moral di tengah masyarakat.

“ASN dituntut bekerja secara profesional, namun juga harus mampu menjadi teladan. Ketika iman dan ketakwaan terjaga, insya Allah pelayanan kepada masyarakat akan semakin baik,” tuturnya.

Pemkab Pelalawan berharap gerakan ini dapat menjadi agenda berkelanjutan yang tidak hanya mempererat silaturahmi antara ASN dan masyarakat, tetapi juga memperkuat nilai-nilai religius dalam tata kelola pemerintahan.

Penulis: Andi Indrayanto
Editor: Barkah


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pekanbaru menjadi pelopor pertama sistem karier ASN berbasis talenta di Riau (foto/Andy)Pekanbaru Jadi Pelopor Pertama Sistem Karier ASN Berbasis Talenta di Riau
EMP Bentu Limited bersama Pemerintah Kecamatan Langgam dan Korek menanam 1.000 pohon di Balai Adat Kampung (foto/ist)Gerakan Penghijauan Langgam, EMP Bentu Tanam Seribu Pohon
Ilustrasi harga kelapa sawit mitra swadaya terus naik pekan ini (foto/ist)Harga Sawit Mitra Swadaya Riau Pekan Ini Tembus Rp3.544 per Kg
 Anggota Komisi II DPRD Riau, Ginda Burnama.(foto: fitri/halloriau.com)Awasi Limbah Medis, Komisi II DPRD Riau Panggil 20 Rumah Sakit, Diskes dan DLH
Kegiatan photography workshop PT IKPP di Tualang, Siak.(foto: istimewa)Workshop Fotografi PT IKPP, Strategi Baru Ciptakan UMKM Kreatif Generasi Muda di Tulang
  Ketua Komisi XII DPR RI, Bambang Patijaya bersama sejumlah anggota melakukan Kunjungan Kerja Spesifik Komisi XII DPR RI di Wilayah Kerja (WK) Rokan, Riau, Jumat (23/1/2026).Komisi XII DPR RI Apresiasi Inovasi Teknologi PHR dalam Menjaga Ketahanan Energi Nasional
CCTV di Pekanbaru terkoneksi aplikasi Sip Aman.(foto: int)Pemko Pekanbaru Targetkan Seluruh CCTV Luar Gedung Terkoneksi Aplikasi Sip Aman
Kepala Dinas Perikanan Rokan Hilir, Muhammad Amin (foto/afrizal)Khawatir Pengaruhi Kepercayaan Pusat, Dinas Perikanan Rohil Minta Penggabungan Satker Dikaji Ulang
Motor pelalu jambret dibakar massa di Jalan Tengku Bey Pekanbaru.(foto: int)DPRD Pekanbaru Minta Aparat Usut dan Berantas Aksi Jambret
Gepeng di Pekanbaru makin menjamur dan berisiko ganggu keamanan masyarakat.(foto: dok/halloriau.com)Gepeng Makin Agresif di Pekanbaru, DPRD Sorot Risiko Keamanan Masyarakat
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
AMSI Riau dan SKK Migas Sumbagut Perkuat Kerjasama di 2026
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2026 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved