www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Ramalan Zodiak Hari ini: Capricorn Raih Peluang, Taurus Utarakan Ide, Gemini Selektif Saran
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bupati Kasmarni Kader PDIP Hadiri Retret Akmil Magelang, Berbeda Sikap dengan Bupati Pelalawan
Sabtu, 22 Februari 2025 - 22:17:13 WIB

MAGELANG – Bupati Bengkalis, Kasmarni, dipastikan mengikuti kegiatan retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang yang berlangsung sejak Jumat (21/2/2025). Kehadirannya di Magelang menandai komitmennya untuk mengikuti program pembinaan kepemimpinan bagi kepala daerah yang digelar hingga 28 Februari mendatang.

Kasmarni tiba di Magelang pada Jumat sore bersama rombongan kepala daerah lainnya. Ia tampak mengenakan pakaian militer lengkap saat memasuki kawasan Akmil, menunjukkan kesiapan mengikuti seluruh agenda yang telah disusun panitia.

"Benar, kemarin sudah menjalani retreat bersama kepala daerah lainnya," ujar seorang pejabat pemerintahan Bengkalis, Sabtu (22/2) pagi dikutip dari tribunpekanbaru.

Namun, tidak semua kepala daerah yang dijadwalkan menghadiri retreat ini akhirnya berangkat. Bupati Pelalawan, Zukri Misran, yang juga kader PDI Perjuangan, memilih tidak ikut serta.

Ia menegaskan akan mematuhi instruksi Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, yang meminta seluruh kepala daerah dari partai berlambang banteng itu menunda keberangkatan ke Magelang.

Sebagai informasi, Megawati mengeluarkan instruksi resmi melalui surat bernomor 7295/IN/DPP/II/2025 pada Kamis (20/2/2025) malam. Dalam surat tersebut, Megawati meminta seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah dari PDIP untuk menunda perjalanan mereka ke retret Akmil Magelang.

Instruksi ini dikeluarkan menyusul penahanan Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Diinstruksikan kepada seluruh Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah PDI Perjuangan untuk menunda perjalanan yang akan mengikuti retret di Magelang pada tanggal 21-28 Februari 2025," ujar Megawati dalam suratnya.

Selain itu, dalam surat tersebut Megawati juga meminta kepala daerah PDIP yang sudah telanjur berangkat untuk menghentikan perjalanan dan menunggu arahan lebih lanjut dari DPP PDIP.

Kasmarni sendiri merupakan salah satu kepala daerah yang baru saja dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada Kamis, 20 Februari 2025. Keputusannya untuk tetap menghadiri retreat Akmil di Magelang di tengah arahan dari partainya pun menjadi sorotan. Langkahnya ini dinilai menunjukkan independensi serta kesiapan dalam mengikuti program kepemimpinan yang telah dijadwalkan sebelumnya.

Dengan adanya perbedaan sikap antara kepala daerah dari PDIP, dinamika politik di tingkat daerah pun semakin menarik untuk disimak. Publik kini menanti bagaimana respons dari DPP PDIP terhadap keputusan Kasmarni dan kepala daerah lainnya yang tetap menghadiri retreat di Akmil Magelang. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi zodiak. (Foto: int)Ramalan Zodiak Hari ini: Capricorn Raih Peluang, Taurus Utarakan Ide, Gemini Selektif Saran
Anggota Komisi II DPRD Pekanbaru, Rizky Bagus Oka.Kinerja Tirta Siak Disorot, DPRD Minta Peningkatan Layanan dan Fokus ke Dunia Usaha
Pembukaan Jambore Karhutla 2025 yang digelar di Taman Hutan Raya Sultan Syarif Hasyim, Kabupaten Siak, Provinsi Riau, Jumat (25/4/2025). (Foto: Media Center Riau)Tanam Pohon di Riau, Rocky Gerung Sebut Pekanbaru Saksi Lahirnya Kesadaran Green Policy
Ilustrasi bunuh diri dengan cara memotong urat nadi tanganWarga di Rangsang Kepulauan Meranti Iris Urat Nadi Tangannya Hingga Tewas, Dipicu Depresi Karena Sakit Menahun
Wabup Pelalawan, Husni Thamrin, hadir memberikan motivasi kepada ratusan siswa dan guru SMA Plus Taruna Andalan.Wabup Pelalawan Motivasi Siswa SMA Plus Taruna Andalan dengan Konsep Growth Mindset
  ilustrasi.APBD Riau 2024 Disesuaikan, Fokus ke Program Prioritas Masyarakat
Final Copa del Rey 2024/2025.Final Copa del Rey 2024/2025 Sajikan El Clasico: Barcelona vs Real Madrid
Gubernur Riau, Abdul Wahid saat bersama Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid ketika berkunjung ke Riau. (Foto: istimewa)Menteri ATR/BPN Imbau Kepala Daerah Riau Aktif Sosialisasi Pembaruan Data Pertanahan Masyarakat
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Meiza Ningsih, menggelar agenda reses di Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru. (Foto: Mimi Purwanti)Reses di Simpang Tiga, Meiza Ningsih Tampung Keluhan Warga Soal Banjir dan Jalan Rusak
Yukhonis atau Bu Onis sedang membungkus keripik singkong Aira pedas dan gurih (foto/riki)Kisah Sukses Bu Onis Membawa Keripik Singkong Aira Jadi Primadona di Pasaran Pekanbaru
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved