www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Harga Emas 1 Gram Antam Naik di Pekanbaru, Tembus Rp2,286 Juta
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Afni Menang di Siak: Ini Kronologi Lengkap Sengketa Pilkada 2024
Selasa, 06 Mei 2025 - 07:00:11 WIB
Afni Z.
Afni Z.

SIAK — Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Siak 2024 menjadi salah satu kontestasi politik paling dinamis di Provinsi Riau. Dinamika tersebut mencapai puncaknya setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Siak digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK) terkait hasil pemungutan suara pada 27 November 2024 dan pemungutan suara ulang (PSU) yang dilaksanakan pada 22 Maret 2025.

Berikut adalah rangkaian kronologi lengkap perjalanan Pilkada Siak 2024 hingga putusan dismissal Mahkamah Konstitusi pada 5 Mei 2025:

1. Tiga Pasangan Calon Bertarung

Pilkada Siak 2024 diikuti oleh tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati:

- Paslon 1: Irving Kahar Arifin – Sugianto (diusung PDIP dan PKB)

- Paslon 2: Afni Z – Syamsurizal (diusung Golkar, NasDem, Demokrat)

- Paslon 3: Petahana Alfedri – Husni Merza (diusung PAN, PPP, Perindo, Hanura, PKS, dan Gerindra)

2. Pemungutan Suara

Pemungutan suara dilakukan pada 27 November 2024. Hasilnya:

- Afni Z – Syamsurizal: 82.319 suara

- Alfedri – Husni Merza: 82.095 suara

- Irving – Sugianto: 37.988 suara

3. Rekapitulasi Suara

Pleno rekapitulasi suara tingkat PPK se-Kabupaten Siak dilaksanakan pada 29 November 2024 dan dilanjutkan dengan pleno KPU Siak pada 3 Desember 2024. Hasilnya mengukuhkan keunggulan pasangan Afni Z – Syamsurizal.

4. Gugatan ke Mahkamah Konstitusi

Tak terima dengan hasil tersebut, pasangan Alfedri – Husni Merza mengajukan gugatan ke MK sesuai dengan ketentuan waktu yang berlaku. Sidang pendahuluan digelar pada 9 Januari 2025.
5. Sengketa Pilkada Diterima MK

Pada 5 Februari 2025, MK memutuskan untuk menerima gugatan Alfedri – Husni Merza dan melanjutkan ke tahap pembuktian, yang dilakukan pada 17 Februari 2025. Sidang putusan MK berlangsung pada 24 Februari 2025.

6. MK Perintahkan PSU

Dalam putusannya, MK memerintahkan digelarnya PSU di tiga lokasi:

- TPS 3 Kampung Jayapura, Kecamatan Bungaraya

- TPS 3 Kampung Buantan Besar, Kecamatan Siak

- TPS Lokasi Khusus di RSUD Tengku Rafian Siak

7. Pelaksanaan PSU

PSU dilaksanakan pada 22 Maret 2025 dengan hasil sebagai berikut:

- TPS 3 Jayapura: Afni – Syamsurizal (272), Alfedri – Husni (157), Irving – Sugianto (2)

- TPS 3 Buantan Besar: Afni – Syamsurizal (211), Alfedri – Husni (159), Irving – Sugianto (1)

- TPS Loksus RSUD Tengku Rafian: Afni – Syamsurizal (33), Alfedri – Husni (28), Irving – Sugianto (0)

8. Gugatan Baru oleh Sugianto

Usai PSU, Sugianto (calon wakil bupati dari paslon nomor urut 1) menggugat KPU Siak, mempertanyakan keabsahan pencalonan Alfedri yang diduga telah menjabat dua periode sebagai Bupati Siak. Gugatan ini dilayangkan secara pribadi dan teregistrasi di MK.

9. Intervensi Irving dan Proses Sidang

- 9 April 2025: Irving mengajukan permohonan penarikan gugatan yang dilayangkan pasangannya.

- 24 April 2025: Irving mendaftarkan diri sebagai pihak terkait dalam perkara nomor 312/PHPU.Kada-Siak.

- 25 April 2025: Sidang perdana digelar dengan agenda pembacaan pokok permohonan oleh kuasa hukum Sugianto.

- 29 April 2025: MK menggelar sidang lanjutan dengan agenda mendengarkan tanggapan dari pihak terkait: Afni Z sebagai pihak terkait I dan Irving sebagai pihak terkait II.

10. Putusan Akhir MK

Pada 5 Mei 2025, Mahkamah Konstitusi memutuskan untuk menolak gugatan Sugianto dan menyatakan perkara tidak dapat dilanjutkan (dismissal). Dengan demikian, kemenangan Afni Z – Syamsurizal dalam Pilkada Siak 2024 resmi dikukuhkan, seperti yang dilansir dari tribunnews.(*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Harga emas Logam Mulia Antam di Pekanbaru melonjak (foto/riki)Harga Emas 1 Gram Antam Naik di Pekanbaru, Tembus Rp2,286 Juta
Inflasi di Riau.(ilustrasi/int)Inflasi Riau Oktober 2025 Tembus 4,95 Persen, BPS: Kenaikan Harga Pangan Masih Dominan
Titik panas di Riau hari ini.(ilustrasi/int)BMKG Catat 514 Titik Panas di Sumatera, Riau Sumbang 37 Hotspot
Gubri, Abdul Wahid bersama 9 orang yang terjaring OTT KPK tiba di Bandara Soetta.(foto: sri/halloriau.com)Tiba di Bandara Soetta, Gubernur Riau Abdul Wahid dan 9 Orang Lainnya Diboyong KPK ke Gedung Merah Putih
Anggota Komisi III DPRD Riau, Abdullah.PT PIR Terancam Kolaps, DPRD Riau Minta Langkah Cepat Pemprov Riau
  Harga sawit plasma Riau turun.(ilustrasi/int)Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma Turun, Capai Rp3.553 per Kilogram
Produksi padi di Riau.(ilustrasi/int)BPS Riau Catat Luas Panen Padi 2025 Tumbuh 6,56 Persen, Produksi Beras Ikut Naik
Gubernur Riau, Abdul Wahid.(foto: int)Terjaring OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Terakhir Lapor LHKPN di 2024 dengan Harta Rp4,8 Miliar
Cuaca ekstrim diprediksi melanda Riau hari ini.(ilustrasi/int)BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem di Riau Hari ini, Gelombang Laut Hampir 2 Meter
Gedung KPK.Sejarah Berulang: Gubernur Riau Kembali Ditangkap KPK
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Workshop Jurnalistik Metro Riau, Tingkatkan Profesionalisme dengan Kolaborasi
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved