Otomotif
BREAKING NEWS :
Harga Sawit Mitra Swadaya Riau Pekan Ini Tembus Rp3.544 per Kg
 


Toyota Masih Dominan, Hyundai Bertahan di 10 Besar Penjualan Mobil 2025
Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:12:26 WIB
Agung Toyota Pekanbaru.
Agung Toyota Pekanbaru.

PEKANBARU - Pasar otomotif nasional masih menghadapi tekanan sepanjang 2025. Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menunjukkan penjualan mobil mengalami penurunan, meski Toyota tetap kokoh sebagai pemimpin pasar dan Hyundai masih bertahan di jajaran 10 besar merek terlaris.

Sepanjang Januari hingga Desember 2025, penjualan mobil secara wholesales tercatat sebanyak 803.687 unit. Angka ini turun 7,2 persen secara tahunan (year on year/YoY) dibandingkan periode yang sama tahun 2024 yang mencapai 865.723 unit.

Sementara itu, penjualan ritel dari dealer ke konsumen juga mengalami kontraksi. Sepanjang 2025, penjualan ritel tercatat 833.692 unit atau turun 6,3 persen dibandingkan capaian tahun sebelumnya sebesar 889.680 unit.

Meski demikian, realisasi penjualan mobil nasional masih melampaui target Gaikindo yang dipatok di level 780.000 unit. Target tersebut sebelumnya telah direvisi dari proyeksi awal di kisaran 850.000 hingga 900.000 unit, seiring melemahnya daya beli dan kondisi ekonomi global.

Dari sisi merek, Toyota masih mendominasi pasar otomotif Indonesia dengan penjualan wholesales mencapai 250.431 unit atau setara dengan pangsa pasar 31,2 persen. Posisi kedua ditempati Daihatsu dengan penjualan 130.677 unit.

Mitsubishi Motors berada di peringkat ketiga dengan penjualan 71.781 unit, disusul Suzuki sebanyak 66.345 unit dan Honda dengan 56.500 unit.

Produsen kendaraan listrik asal China, BYD, mencatatkan kinerja signifikan dengan penjualan 46.711 unit dan berhasil menembus jajaran enam besar merek terlaris. Di bawahnya, Mitsubishi Fuso membukukan penjualan 25.235 unit, diikuti Isuzu dengan 25.121 unit.

Sementara itu, Chery dan Hyundai Motor Indonesia (HMID) melengkapi daftar 10 besar dengan masing-masing penjualan 19.391 unit dan 19.007 unit sepanjang 2025.

Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto mengatakan hingga saat ini asosiasi belum menetapkan target penjualan mobil untuk tahun 2026. Menurutnya, pembahasan target masih akan dilakukan bersama para anggota.

“Kita harus tetap optimistis, tetapi juga realistis. Target 2026 masih akan dibahas dengan anggota,” ujarnya kepada Bisnis, Jumat (9/1/2026).

Daftar 10 Merek Mobil Terlaris Januari–Desember 2025

1. Toyota: 250.431 unit

2. Daihatsu: 130.677 unit

3. Mitsubishi Motors: 71.781 unit

4. Suzuki: 66.345 unit

5. Honda: 56.500 unit

6. BYD: 46.711 unit

7. Mitsubishi Fuso: 25.235 unit

8. Isuzu: 25.121 unit

9. Chery: 19.391 unit

10. Hyundai (HMID): 19.007 unit

Sumber: Bisnis


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga kelapa sawit mitra swadaya terus naik pekan ini (foto/ist)Harga Sawit Mitra Swadaya Riau Pekan Ini Tembus Rp3.544 per Kg
 Anggota Komisi II DPRD Riau, Ginda Burnama.(foto: fitri/halloriau.com)Awasi Limbah Medis, Komisi II DPRD Riau Panggil 20 Rumah Sakit, Diskes dan DLH
Kegiatan photography workshop PT IKPP di Tualang, Siak.(foto: istimewa)Workshop Fotografi PT IKPP, Strategi Baru Ciptakan UMKM Kreatif Generasi Muda di Tulang
ilustrasi.Karhutla Mulai Mengintai Riau, Manggala Agni Perketat Patroli dan Respons Dini
Rencana penerapan pajak air permukaan untuk perusahaan sawit di Riau.(ilustrasi/int)DPRD Riau: Wacana Pajak Air Permukaan Sawit Hanya untuk Perusahaan, Potensi PAD Rp4 Triliun
  Kepala Dinas Perikanan Rokan Hilir, Muhammad Amin (foto/afrizal)Khawatir Pengaruhi Kepercayaan Pusat, Dinas Perikanan Rohil Minta Penggabungan Satker Dikaji Ulang
Motor pelalu jambret dibakar massa di Jalan Tengku Bey Pekanbaru.(foto: int)DPRD Pekanbaru Minta Aparat Usut dan Berantas Aksi Jambret
Gepeng di Pekanbaru makin menjamur dan berisiko ganggu keamanan masyarakat.(foto: dok/halloriau.com)Gepeng Makin Agresif di Pekanbaru, DPRD Sorot Risiko Keamanan Masyarakat
Harga emas di Galeri 24 Pegadaian Pekanbaru turun hari ini (foto/riki)Harga 1 Gram Emas Pegadaian di Pekanbaru Turun Hari Ini, Saatnya Beli?
Pemadaman karhutla di Teluk Meranti, Pelalawan masih berlangsung.(ilustrasi/int)5 Hektare Lahan Terbakar, Tim Gabungan Masih Berjibaku Padamkan Karhutla Pelalawan
Komentar Anda :

 
 
 

Suzuki.
Emisi Gas Buang Suzuki
Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
 
 
MobiL
Honda KJU Group Apresiasi Karyawan Terbaik 2025
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2026 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved