www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Manajemen Dirombak, Wako Pekanbaru Bersiap Buka Seleksi Dirut PDAM Tirta Siak
 
OJK: Peran Ibu Penting dalam Membangun Literasi Keuangan Anak
Rabu, 15 Oktober 2025 - 07:20:46 WIB
Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Friderica Widyasari Dewi.
Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Friderica Widyasari Dewi.

JAKARTA – Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Friderica Widyasari Dewi, menegaskan pentingnya literasi keuangan bagi keluarga sebagai fondasi ketahanan ekonomi nasional.

Menurut Friderica, tingkat literasi keuangan keluarga tercermin dari kemampuan dalam memenuhi kebutuhan dasar, menabung, serta mengantisipasi risiko keuangan.

“Berdasarkan studi OECD/INFE tahun 2023, literasi keuangan terbukti memperkuat financial resilience atau daya tahan finansial keluarga,” ujarnya dalam acara Sosialisasi dan Peluncuran Materi Perencanaan Keuangan Keluarga, yang disiarkan melalui kanal YouTube Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Selasa (14/10/2025).

Ia menjelaskan bahwa pengelolaan ekonomi menjadi faktor penting dalam menjaga stabilitas finansial keluarga. Literasi keuangan keluarga, kata Friderica, sangat dipengaruhi oleh peran ibu yang turut membentuk kemampuan kognitif anak dalam memahami nilai uang dan kebiasaan finansial sejak dini.

“Literasi keuangan merupakan salah satu keterampilan esensial untuk bertahan di tengah kondisi sosial dan ekonomi saat ini,” tambahnya.

Friderica memaparkan beberapa langkah penting dalam mengelola keuangan keluarga secara bijak untuk mewujudkan kesejahteraan, di antaranya:

Memahami kondisi keuangan keluarga, dengan membuat daftar pemasukan dan pengeluaran bulanan serta mengalokasikan dana untuk kebutuhan wajib.

Membedakan kebutuhan dan keinginan, dengan membuat skala prioritas yang jelas, seperti dana pendidikan anak atau rencana pembelian barang dalam jangka waktu tertentu.

Bijak dalam berutang, memastikan pinjaman sesuai kebutuhan dan kemampuan membayar.

Menyiapkan dana darurat, yaitu sejumlah uang khusus yang dapat digunakan untuk kondisi mendesak.

Selain itu, Friderica juga mengingatkan pentingnya menolak ajakan konsumtif yang tidak sesuai dengan anggaran pribadi, serta membiasakan diri untuk menabung atau berinvestasi sebelum berbelanja.

“Disiplin dalam perencanaan keuangan akan membantu keluarga menjadi lebih tangguh dan mandiri secara finansial,” tutupnya.

Sumber: Media Center Riau


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho bakal buka seleksi Dirut PDAM Tirta Siak (foto/Tata)Manajemen Dirombak, Wako Pekanbaru Bersiap Buka Seleksi Dirut PDAM Tirta Siak
Pemprov Riau tegas berantas PETI, Sungai Indragiri harus kembali jernih (foto/MCR)Gubri Tegaskan Penertiban PETI Terus Berlanjut, Wilayah Pertambangan Rakyat Jadi Solusi
Anggota DPR RI, Karmila Sari ajak masyarakat sukseskan Sensus Ekonomi 2026 (foto/afrizal)Ajak Warga Sukseskan Sensus Ekonomi 2026, Karmila Sari: Beri Data Secara Jujur
  UIR kembali menggelar wisuda hari ini. Foto ISTUIR Wisuda 2.563 Mahasiswa Periode III Tahun 2025
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho (foto/int)1.778 Anak Kembali Bersekolah, Pemko Pekanbaru Terus Gencarkan Program Pendidikan Merata
Seorang pria di Pangkalan Kerinci diduga gelapkan Rp11 juta diringkus polisi (foto/Andy)Rekan Kerja di Pangkalan Kerinci Gelapkan Uang, Korban Rugi Hingga Belasan Juta
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Konsolidasi Kesiapsiagaan Personel dan Peralatan Pengendalian Kebakaran Hutan di Riau dan Sumbar
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved