www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pemprov Riau Dorong Kampus Berperan Aktif Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Wako Tambah 10 Motor Operasional Satpol PP Pekanbaru, Ini Tujuannya
Senin, 20 Oktober 2025 - 15:07:21 WIB
Kasatpol PP Kota Pekanbaru, Yuliarso dapat 10 motor operasional anggota dari Walikota (foto/dini)
Kasatpol PP Kota Pekanbaru, Yuliarso dapat 10 motor operasional anggota dari Walikota (foto/dini)

PEKANBARU – Pemerintah Kota Pekanbaru terus berupaya meningkatkan efektivitas kinerja Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dalam menjaga ketertiban umum dan menegakkan peraturan daerah.

Sebagai wujud dukungan tersebut, Walikota Pekanbaru Agung Nugroho menyerahkan sebanyak 10 unit kendaraan operasional roda dua kepada Satpol PP guna memperkuat mobilitas petugas di lapangan. 

Kendaraan operasional roda dua tersebut diserahkan langsung oleh Walikota Pekanbaru usai memimpin Apel Siaga Kamtibmas di Lapangan Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, Senin (20/10/2025).

Walikota Pekanbaru Agung Nugroho mengatakan, pengadaan kendaraan ini diharapkan dapat meningkatkan mobilitas dan efektivitas petugas di lapangan. Dengan luas wilayah mencapai 632 kilometer persegi, menurutnya, Satpol PP perlu memiliki armada yang memadai agar dapat menjangkau seluruh titik pengawasan dengan cepat.

"Kita ingin tugas-tugas penegakan Perda dan Trantibum di Kota Pekanbaru bisa berjalan lebih optimal. Karena itu, pemerintah kota memberikan dukungan kendaraan operasional agar jangkauan pengawasan bisa lebih luas dan respons cepat terhadap laporan masyarakat," ujar Agung.

Sementara itu, Kasatpol PP Kota Pekanbaru, Yuliarso, menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kota atas perhatian yang diberikan terhadap peningkatan sarana pendukung tugas personelnya.

"Ini kendaraan dalam rangka mendukung tugas Satpol PP, yakni penegakan Perda, Perkada, Trantibum, dan Linmas di Kota Pekanbaru. Saat ini jangkauan kita terbatas karena kota ini luas, maka untuk percepatan dan pengawasan perlu didukung dengan unit kendaraan yang baru kami terima dari Bapak Wali Kota," jelas Yuliarso.

Ia menuturkan, kendaraan roda dua dipilih karena memiliki fleksibilitas lebih tinggi dibanding roda empat, terutama untuk menjangkau lokasi-lokasi sempit atau arteri yang sulit dilalui kendaraan besar.

"Kalau tidak menggunakan kendaraan, tentu waktu tempuh akan lebih lama. Dengan roda dua ini, petugas bisa lebih efisien dan efektif dalam patroli, terutama di wilayah-wilayah yang padat atau sulit diakses," tambahnya.

Yuliarso juga menegaskan bahwa pihaknya akan memanfaatkan kendaraan tersebut seoptimal mungkin untuk mendukung patroli dan pengawasan di lapangan, termasuk berkolaborasi dengan aparat penegak hukum lainnya seperti Polresta Pekanbaru dan Satpol PP Provinsi Riau.

"Sesuai arahan Bapak Wali Kota, kita akan berkolaborasi dalam melaksanakan tugas di lapangan. Misalnya di malam hari atau akhir pekan, kita akan lakukan patroli bersama di titik-titik rawan seperti Jembatan Siak IV, di mana masih ada aktivitas berjualan di tempat yang tidak semestinya," ujarnya.

Yuliarso menyebut kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaga ketertiban kota agar Pekanbaru menjadi lebih aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

"Ini upaya kita bersama agar kota ini lebih kondusif, lebih tertib, dan memberikan rasa nyaman bagi warga," tutupnya.

Penulis: Dini
Editor: Riki


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Sekdaprov Riau, Syahrial Abdi dorong kampus berperan aktif tingkatkan kualitas pelayanan publik (foto/MCR)Pemprov Riau Dorong Kampus Berperan Aktif Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
Pembangunan usaha kuliner Cobek Merapi dinilai menyalahi aturan, anggota DPRD Pekanbaru langsung turun ke lapangan (foto/Mimi)Pembangunan Kuliner Cobek Merapi Dinilai Menyalahi Aturan, Dewan Langsung Turun Lapangan 
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Zulkardi (foto/ist)Pemko Pekanbaru Targetkan 1.000 Titik WiFi Gratis 2026, Zulkardi: Harus Ada Filter
Capella Honda Riau akan gelar Regional Public Launching All New Honda Vario 125 di akhir pekan (foto/ist)Siap-siap, CDN Riau Launching All New Honda Vario 125 di Akhir Pekan Ini
Pekanbaru menjadi pelopor pertama sistem karier ASN berbasis talenta di Riau (foto/Andy)Pekanbaru Jadi Pelopor Pertama Sistem Karier ASN Berbasis Talenta di Riau
  Plt Gubri, SF Hariyanto pastikan akan buka asesmen lima jabatan eselon II yang masih kosong (foto/ist)Seleksi 5 Jabatan Eselon II Pemprov Riau Segera Dibuka, Plt Gubri: Tidak Ada Titipan
Ilustrasi harga TBS sawit plasma Riau naik (foto/int)Harga TBS Sawit Plasma Riau Naik, Tembus Rp3.611 per Kg
Anggota Komisi III DPRD Kota Pekanbaru dr Meiza Ningsih (foto/ist)TPID Diminta Gercep Antisipasi Lonjakan Inflasi Jelang Ramadan
Community Development RAPP menhadirkan harapan baru bagi pendidikan masyarakat (foto/ist)Community Development RAPP Hadirkan Harapan Baru untuk Pendidikan Masyarakat
Ketua Komisi XII DPR RI, Bambang Patijaya bersama sejumlah anggota melakukan Kunjungan Kerja Spesifik Komisi XII DPR RI di Wilayah Kerja (WK) Rokan, Riau, Jumat (23/1/2026).Komisi XII DPR RI Apresiasi Inovasi Teknologi PHR dalam Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
AMSI Riau dan SKK Migas Sumbagut Perkuat Kerjasama di 2026
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2026 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved