www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Harga Sawit Mitra Swadaya Riau Pekan Ini Tembus Rp3.544 per Kg
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


KPK Apresiasi Desa Beringin Makmur Pelalawan, Tata Kelola Dinilai Transparan
Senin, 26 Januari 2026 - 14:34:11 WIB
Kades Makmur, Kabupaten Pelalawan meraih apresiasi dari KPK.(foto: andi/halloriau.com)
Kades Makmur, Kabupaten Pelalawan meraih apresiasi dari KPK.(foto: andi/halloriau.com)

PELALAWAN – Desa Beringin Makmur, Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, menorehkan prestasi strategis dalam penguatan tata kelola pemerintahan desa.

Desa ini resmi dinobatkan sebagai Desa Percontohan Antikorupsi Provinsi Riau Tahun 2025, sebuah pengakuan atas konsistensi penerapan prinsip transparansi, akuntabilitas, dan integritas dalam pengelolaan pemerintahan desa.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Plt Gubernur Riau, SF Hariyanto dalam seremoni resmi di Gedung Daerah Pauh Janggi, Pekanbaru, Senin (26/1/2026).

Sekretaris Daerah Provinsi Riau Syahrial Abdi, selaku Ketua Tim Perluasan Desa Percontohan Antikorupsi Provinsi Riau 2025, menegaskan bahwa program ini merupakan hasil sinergi antara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI dan pemerintah daerah.

“Program desa percontohan antikorupsi ini dirancang untuk membangun sistem pencegahan korupsi sejak level pemerintahan paling bawah, melalui tata kelola desa yang transparan, akuntabel, dan berintegritas,” ujar Syahrial Abdi.

Ia menyebutkan, Desa Beringin Makmur terpilih setelah melalui proses penilaian ketat terhadap pengelolaan anggaran desa, pelayanan publik, serta komitmen aparatur desa dalam menjalankan pemerintahan yang bersih.

Pada tahun 2025, hanya tujuh desa di Provinsi Riau yang berhasil meraih status Desa Percontohan Antikorupsi, yakni Desa Beringin Makmur (Kabupaten Pelalawan), Desa Pangkalan Jambi (Kabupaten Bengkalis), dan Desa Pasir Luhur (Kabupaten Rohul).

Kemudian, Desa Salo (Kabupaten Kampar), Desa Insit (Kabupaten Kepulauan Meranti), Desa Kelawat (Kabupaten Inhu) dan Desa Sungai Intan (Kabupaten Inhil).

Penetapan ini sekaligus menjadi indikator bahwa praktik pemerintahan desa yang bersih dan terbuka mulai tumbuh merata di berbagai wilayah Riau.

Sekdakab Pelalawan,  Tengku Zulfan menyampaikan apresiasi atas capaian Desa Beringin Makmur yang dinilai mampu menjadi rujukan bagi desa lain.

“Penghargaan ini merupakan bukti komitmen pemerintah desa dalam mewujudkan pemerintahan yang transparan dan berintegritas," kata Tengku Zulfan.

"Semoga capaian ini dapat dipertahankan dan menjadi motivasi bagi desa-desa lain di Kabupaten Pelalawan,” tambahnya.

Menurutnya, keberhasilan Desa Beringin Makmur sejalan dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Pelalawan dalam mendorong reformasi birokrasi hingga ke tingkat desa.

Dalam kesempatan yang sama, Plt Gubernur Riau SF Hariyanto memberikan apresiasi khusus kepada tujuh kepala desa penerima penghargaan berupa hadiah umrah, sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi menjaga integritas pemerintahan desa.

SF Hariyanto menegaskan bahwa pengelolaan dana desa harus dilakukan secara tertib, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan kepada publik.

“Kepercayaan masyarakat lahir dari pengelolaan anggaran yang sesuai aturan. Jika ini dijaga, desa tidak hanya maju secara pembangunan, tetapi juga kuat dari sisi integritas,” pungkasnya.

Ia berharap keberhasilan Desa Beringin Makmur dan enam desa lainnya dapat menjadi katalis lahirnya lebih banyak desa antikorupsi di Provinsi Riau.

Penulis: Andi Indrayanto
Editor: Barkah


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga kelapa sawit mitra swadaya terus naik pekan ini (foto/ist)Harga Sawit Mitra Swadaya Riau Pekan Ini Tembus Rp3.544 per Kg
 Anggota Komisi II DPRD Riau, Ginda Burnama.(foto: fitri/halloriau.com)Awasi Limbah Medis, Komisi II DPRD Riau Panggil 20 Rumah Sakit, Diskes dan DLH
Kegiatan photography workshop PT IKPP di Tualang, Siak.(foto: istimewa)Workshop Fotografi PT IKPP, Strategi Baru Ciptakan UMKM Kreatif Generasi Muda di Tulang
ilustrasi.Karhutla Mulai Mengintai Riau, Manggala Agni Perketat Patroli dan Respons Dini
Rencana penerapan pajak air permukaan untuk perusahaan sawit di Riau.(ilustrasi/int)DPRD Riau: Wacana Pajak Air Permukaan Sawit Hanya untuk Perusahaan, Potensi PAD Rp4 Triliun
  Kepala Dinas Perikanan Rokan Hilir, Muhammad Amin (foto/afrizal)Khawatir Pengaruhi Kepercayaan Pusat, Dinas Perikanan Rohil Minta Penggabungan Satker Dikaji Ulang
Motor pelalu jambret dibakar massa di Jalan Tengku Bey Pekanbaru.(foto: int)DPRD Pekanbaru Minta Aparat Usut dan Berantas Aksi Jambret
Gepeng di Pekanbaru makin menjamur dan berisiko ganggu keamanan masyarakat.(foto: dok/halloriau.com)Gepeng Makin Agresif di Pekanbaru, DPRD Sorot Risiko Keamanan Masyarakat
Harga emas di Galeri 24 Pegadaian Pekanbaru turun hari ini (foto/riki)Harga 1 Gram Emas Pegadaian di Pekanbaru Turun Hari Ini, Saatnya Beli?
Pemadaman karhutla di Teluk Meranti, Pelalawan masih berlangsung.(ilustrasi/int)5 Hektare Lahan Terbakar, Tim Gabungan Masih Berjibaku Padamkan Karhutla Pelalawan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
AMSI Riau dan SKK Migas Sumbagut Perkuat Kerjasama di 2026
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2026 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved